Tampak Kumuh, Lahan di Barat PUN Bakal Ditata

15 hours ago 2
ARTICLE AD BOX
Terkait kondisi itu, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan menyatakan tengah merancang desain penataan kota Negara. Dia berencana mengubah wajah lahan tersebut agar lebih indah dan fungsional.

“Kita sedang mendesain kota, termasuk itu (lahan di barat PUN, Red),” kata Bupati Kembang saat dikonfirmasi mengenai keberadaraan lahan kumuh tersebut, Minggu (9/3).

Bupati Kembang menyatakan, sebelumnya ada yang mengajukan permohonan untuk memanfaatkan lahan tersebut. Namun dirinya belum menanggapi karena masih mempersiapkan desain kawasan kota. 

“Kalau permohonannya sesuai dengan desain kita, perencanaan kita, boleh lah. Sekarang ini masih kita desain dulu,” ujar Bupati Kembang didampingi Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna alias Ipat. 

Bupati Kembang menjelaskan, dirinya berencana melakukan penataan kota dari ujung timur dimulai dari Patung Adipura hingga ke barat sampai Taman Makam Pahlawan dan sekitarnya. Tujuannya adalah menciptakan lingkungan kota yang cantik dan terintegrasi, sehingga pasar tidak berdiri sendiri, tetapi didukung oleh desain lingkungan kota yang bagus.

Selain itu, dia juga sedang merancang fasilitas jogging track di seputaran kantor bupati, rumah jabatan wakil (RJW), rumah jabatan bupati (RJB), sekeliling Pecangakan, hingga tembus ke GOR Kresna Jvara. Hal itu disiapkan karena areal jogging track di Gedung Kesenian Dr Ir Soekarno (GKS), Jembrana, kerap overloaded. 

“Kita sedang desain dulu, kira-kira kebutuhan penganggaran berapa. Karena ini saya lihat juga dibutuhkan oleh masyarakat,” ucap Bupati Kembang. 7 ode
Read Entire Article